OtanahaNews.com, Pohuwato-Anggota legislatif yang juga sebagai Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Pohuwato, Nirwan Due, yang lahir sebagai anak petani terus berkomitmen untuk memperjuangkan aspirasi para petani di Desa Duhiada’a. ” Komitmen anak petani merupakan perjuangan yang bernilai ibadah yang wajib di tunaikan”.
Begitulah pribahasa yang perjuangan yang di perjuangkan oleh wakil rakyat tersebut. Lewat Reses Masa Persidangan Kedua Tahun Kesatu di Desa Duhiadaa, Kecamatan Duhiadaa, Kabupaten Pohuwato, Senin (03/02/2025).
Di tempat reses itu di gelar, Ketua Komisi ll menerima sejumlah aspirasi dari masyarakat, diantaranya ialah terkait persoalan pertanian, sedimentasi, perbaikan jalan, UMKM, hingga beasiswa.
Kepada Media Nirwan Due, mengatakan akan bertanggung jawab untuk memperjuangkan aspirasi yang disuarakan oleh masyarakat Duhiadaa, terutama persoalan pertanian dan UMKM.
“ Tentu bukan hanya saja memiliki tanggung jawab terhadap Dapil, ketika bicara pertanian secara kelembagaan saya sebagai ketua komisi dua yang menjadi bagian dari mitra pertanian harus bertanggung jawab penuh terhadap apa yang berhubungan dengan masyarakat dan berhubungan dengan pertanian itu sendiri,” Ucap Ketua Komisi ll Nirwan Due.
Suara rakyat merupakan pengabdian yang bernilai ibadah. Sehingga betapa pentingnya Aspirasi ini wajib ditunaikan lewat rapat-rapat tertentu hingga dapat terealisasi.
“Apa yang menjadi harapan mereka kami akan coba nanti lewat rapat-rapat tertentu sebagai tindak lanjut dari kegiatan reses tadi untuk kemudian bagaimana bisa merealisasikan apa yang menjadi harapan daripada para petani,” tambahnya.
“Intinya kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk bisa mewujudkan apa yang menjadi aspirasi daripada masyarakat para petani itu sendiri. Apalagi saya adalah anak petani itu sendiri,” tutupnya.